Bagian dari memahami kehidupan adalah memahami makna di balik setiap peristiwa. Menyadari bahwa tiada peristiwa yang hadir sekadar kebetulan, melainkan semuanya tersusun dalam harmoni takdir yang telah ditetapkan. Setiap perjumpaan, setiap perpisahan, setiap luka, dan setiap bahagia adalah pernak-pernik dari rangkaian skenario-Nya yang tak pernah bercela.
Seperti embun yang jatuh tak pernah salah memilih daun, seperti angin yang berhembus tak pernah tersesat arah menuju tujuan — Begitulah kehidupan, setiap kejadian adalah penciptaan yang penuh hikmah, mengajarkan kita bahwa di balik yang tampak, ada tangan-Nya yang senantiasa merangkai segala sesuatu dalam kesempurnaan.
Dan tugas manusia bukanlah menentukan ataupun meragukan, tapi meyakinkan dirinya masing-masing atas janji-Nya. Bahwasannya, setiap tawakkal, setiap iman, setiap kepasrahan, dan setiap keridhoan akan membawanya pada kebaikan yang telah Ia siapkan, jauh sebelum ada permohonan.
Budapest,
14 Maret 2025